Skip to content

Pengenalan Arduino

Apa itu Arduino

Arduino merupakan perusahaan yang bergerak dibidang pembuatan modul dan framework untuk beberapa jenis microController diantaranya

  • AVR
  • ATSAM
  • Intel
  • dan mungkin beberapa jenis MCU lain.

Yang membuat Arduino berbeda dari beberapa vendor yang lain adalah sifatnya yang Open-Source dan dedikasi dari para pendiri dan kontributor yang fokus untuk kemudahan pemakaian bagi para pemula. meskipun ini berarti beberapa fungsi harus kehilangan effisiensi untuk mengejar kemudahan.

Board kw?

Seiring waktu pengguna dan kontributor dari Arduino semakin bertambah dan board alternative pun bermunculan, selain memberikan harga yang mungkin lebih murah juga menyediakan solusi untuk kebutuhan tertentu, Apakah hal ini legal? ternyata Arduino memberikan kebebasan untuk pihak lain membuat duplikat atau dan board extension untuk product nya selama tidak meyertakan nama Arduino di board. karena itu biasanya tulisan Arduino compatible cuma ada di deskripsi link penjual bukan di cetak di board nya.


Last update: January 25, 2021

Comments